Ikatan ion,kadang disebut juga ikatan elektrovalen, adalah salah satu jenis ikatan kimia dari beberapa jenis ikatan kimia yang ada. Ikatan ini terjadi karena adanya gaya elektrostatis antara ion positif dan ion negatif. Ikatan ion, seperti ikatan kimia lainnya bertujuan agar setiap unsur yang berikatan mendapatkan kestabilan seperti halnya unsur gas mulia. Proses pembentukan ikatan ion ini dimulai dari proses ionisasi, unsur-unsur yang berikatan akan mengion terlebih dahulu, sebagai contoh Na dengan no atom ( Z ) =11. Atom unsur Na mempunyai konfigurasi : 2, 8, 1. Supaya oktet, dan lebih stabil Na akan melepaskan satu elektron, dan menjadi ion Na+ , sehingga elektronnya menjadi 10 sama seperti konfigurasi Neon= 2, 8. Mungkin kamu bertanya, kenapa Na tidak menarik 7 elektron saja sehingga sehingga konfigurasi 2, 8, 8 sehingga juga stabil. Tahu jawabannya ?, karena Na elektronegativitasnya sangat rendah, sedangkan ke-elektropositipannya sangat tinggi, sehingga Na lebih mudah untuk melepaskan satu elektron saja dan menjadi ion positip.
Di sisi lain atom Cl ( khlorin ) dengan Z=17 dengan konfigurasi =2, 8,7 akan mengion dengan menangkap satu elektron, sehingga konfigurasinya stabil mirip dengan konfigurasi argon, dan menjad ion Cl-. Jika ion Na+ dan ion Cl- ini bertemu terjadilah ikatan ion akibat gaya elektrosatik ( akibat beda muatan ) antara keduanya. Sedangkan senyawa yang dibentuk adalah natrium klorida ( NaCl ) atau dalam kehidupan sehari-hari kita sebut sebagai dapur.
Dalam ikatan ionik yang terjadi dalam NaCl, bisa dipandang terjadi serah-terima elektron, yakni satu elektron diberikan Na kepada Cl, jadi dalam hal ini serah terima ( ijab-qobul ? ) elektron sangat bermanfaat bagi keduanya ( Na dan Cl ) untuk mencapai kestabilan. Namun demikian ikatan terjadi karena adanya gaya elektrostatik antara muatan ion yang berbeda.
Ikatan ion adalah ikatan yang sangat kuat, sehingga senyawa ion rata-rata tinggi titik lelehnya. Sebab, perlu energi tinggi untuk memutus ikatan ion tersebut. Sebagai contoh NaCl titik lelehnya mencapai 600 derajat celsius.