Tuesday, September 6, 2011

TEORI ASAM-BASA BRONSTED-LOWRY

Teori asam-basa arrhenius terbatas bisa menerangkan sifat-sifat asam-basa hanya pada zat-zat yang terlarut dalam pelarut air. Namun tidak bisa menerangkan sifat-sifat asam-basa pada zat yang terlarut dengan pelarut bukan air, misalkan fenomena keasaman HCl  dengan pelarut ammonia. Inilah yang menjadi kelemahan utama dari teori asam-basa Arrhenius. J.N bronsted dan Thomas . M. Lowry pada tahun 1923 mengemukakan teori baru tentang konsep-asam-basa.
JN Bronsted

 Menurut Bronsted dan Lowry asam adalah spesi yang memberikan ( akseptor ) proton ( ion H+ ) pada  spesi lain, sedangkan basa adalah spesi yang menerima proton dari spesi lain ( donor proton ).


Agar lebih jelas kita lihat contoh reaksi berikut :

NH3   +    HCl --------->  NH4+     +    Cl-

Perhatikan HCl bertindak sebagai asam karena mendonorkan protonnya ( H+ ) kepada NH3, sebaliknya NH3 adalah basa karena menerima proton.

KOMENTAR FACEBOOK ANDA